Berita Terpopuler

Observasi insomnia

INSOMNIA, pasti kata itu sudah tidak asing lagi. Pengidap insomnia pun kebanyakan adalah para mahasiswa yang sudah terbiasa mengerjakan tugas final project yang di tuntut untuk menghasilkan suatu karya membuat program sampai larut malam bahkan sampai dini hari. Apa itu sebenarnya insomnia? Dan ada nggak ya obatnya? Setelah saya observasi bisa mendiskripsikan mengenai fenomena insomnia yang dihadapi oleh sekian banyak mahasiswa.


Insomnia sendiri adalah sebuah penyakit gangguan tidur yang ditandai dengan susahnya tidur. Mahasiswa yang mengalami insomnia biasanya memerlukan waktu lebih dari 30 menit untuk memejamkan matanya dan apabila ia terbangun dari tidurnya akan memakan waktu lebih dari 30 menit juga. Selain itu para mahasiswa yang terkena insomnia biasanya memiliki jam tidur kurang dari 6,5 jam sehari.

Penyebab insomnia pun beragam seperti penyakit parkinson, sesak nafas, flu, hipertiroid, hipotiroid, hipoglikemi, batuk, gangguan fungsi hepar, gangguan fungsi ginjal, gagal jantung, pikun, hipertensi, dan beberapa penyakit lain nyeri kronik akibat rematik, menopausal, kolik, neuralgia, kanker juga dapat menyebabkan insomnia.

Selain penyakit suasana tidur pun bisa menyebabkan terjadinya insomnia seperti suhu udara yang terlalu panas atau terlalu dingin, bising (tinggal di dekat rel kereta api, pabrik) dan lain-lain. Kecanduan alkohol dan merokok satu penyebab insomnia. Yang satu ini pasti semua mahasiswa mengalaminya yaitu mengerjakan tugas sampai larut malam sampai tidak memperhatikan berapa jam tidur malam yang harus di manfaatkan sebaik mungkin. Sehingga pada saat masuk jam kuliah pagi jam 07,00 badan menjadi lemas kurangnya kosentrasi terlalu berat untuk menegakan kepala karena kantuk.

Bagi mahasiswa yang mengalami susah tidur tidak usah merasa khawatir, kebiasaan seperti itu yang bisa dihentikan jika bertekad kuat untuk menghentikan kebiasaan kurangnya tidur di malam hari.

Ada beberapa kesimpulan untuk menghilangkan insomnia diantaranya :
1. Makan secara teratur
2. Olahraga teratur
3. Konsumsi sedikit karbohidrat sebelum tidur
4. Mandi air hangat sebelum tidur, hal itu akan merilekskan otot-otot sehingga akan mempermudah tidur
5. Kurangi konsumsi alkohol dan merokok yang dapat menghambat datangnya rasa kantuk
6. Bangun dan tidurlah dalam periode yang teratur
7. Jernihkan pikiran saat mau tidur
8. Kebutuhan magnesium dan kalsium sebaiknya dipenuhi, karena kekurangan keduanya dapat meyebabkan tidur tidak nyenyak

Well, Setelah tahu apa itu insomnia dan bagaimana cara mengatasinya maka sebagai mahasiswa kita tidak perlu kawatir akan mengalami insomnia karena tugas final project yang menuntut untuk menghasilkan suatu karya membuat program walaupun programnya belum jadi 100%  mari perangi insomnia dan tidur secara teratur kita pasti biasa.

1 komentar:

  1. budies mengatakan...:

    kalau sudah selesai tugasnya pasti penyakitnya juga hilang kok

Posting Komentar

 
Blog Fauns 11 © 2012 Development Fauns